Begitu banyaknya perasaan yang dapat dirasakan oleh diri manusia, baik itu perasaan senang maupun sedih. Di antara sekian banyak kutipan atau hal untuk memotivasi diri lo, Faul, sebuah brand yang berasal dari kota Bandung ini mengajak lo untuk sejenak refleksi diri lo secara “menyedihkan”.
Faul adalah brand yang mempunyai konsep dark yang didalamnya berdekatan dengan perasaan perasaan kebingungan, duka, dan amarah. Namun begitu filosofi di dalamnya mengandung makna ketenangan atau peace. Faul berusaha merepresentasikan unsur-unsur tersebut ke dalam produk-produk yang diciptakan dan hal ini diawali dengan koleksi perdananya yang berjudul “Internal Destruction” di akhir 2021 ini. Koleksi ini terdiri dari military cargo, long sleeve, crew neck, bandana, serta mask face yang banyak terinspirasi dari military dan vintage tone.
Campaign dari koleksi ini merefleksikan perasaan-perasaan yang dikonsumsi sehari-hari dalam diri seperti kesendirian, kekosongan, dan perasaam tertekan, hal-hal sangat penting yang tidak tampak dari luar dan sering disepelekan di masa-masa terberat, sehingga dapat memicu suatu hal yang disebut toxic positivity atau kondisi ketika seseorang menuntut dirinya sendiri atau orang lain untuk selalu berpikir dan bersikap positif serta menolak emosi negatif.
Buat lo yang tertarik untuk tau lebih lanjut dan ingin meminang koleksi perdana dari Faul, langsung aja lo bisa buka halaman Instagram dan marketplace resmi mereka!