Skip to content Skip to footer

Pottery, Rekomendasi Kegiatan Crafting di Waktu Luang!

Di tengah padatnya rutinitas hidup, tentunya kita butuh aktivitas sampingan untuk mengurangi stress dong? Seiring berjalannya waktu, semakin banyaknya aktivitas yang membuat waktu luang kita semakin dikit. Kali ini kami ingin memberi rekomendasi kegiatan crafting yang cocok nih buat mendukung konsep slow living, yaitu Pottery!

Seni membuat tembikar atau pottery sudah dikenal dan dilakukan sejak lama di Indonesia. Di zaman sekarang, menurut beberapa penelitian ternyata kegiatan ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan psikologis dan tubuh loh!

Penasaran? Simak pembahasannya sampe habis!


Gimana Cara Mulainya?

Saat ini tanah liat (clay) khusus pottery sudah banyak tersedia di mana-mana dan lebih mudah didapat. Selain dijual online, kalian juga dapat menjumpainya di toko khusus peralatan hobi. Sebagai permulaan, berikut kami jelaskan kandungan pada tanah liat untuk pottery yang perlu kalian ketahui:

  1. Plastisitas (mudah dibentuk)
  2. Fusibilitas (mudah dilebur)
  3. Kwarsa (dibuat dari bahan baku pasir)

Tekniknya Gimana?

  1. Teknik putar (Throwing)
  2. Teknik cetak tekan (Press)
  3. Teknik lempeng (Slabing)
  4. Teknik pijit
  5. Teknik pilin (Coiling)
  6. Teknik cor atau tuang
  7. Teknik kombinasi

Manfaatnya Tuh Apa Aja Sih?

Melatih Kesabaran

Bekerja dengan tanah liat membutuhkan ketelitian serta perhatian khusus untuk menghasilkan hasil yang diinginkan. Proses pembuatannya pun memakan waktu yang tidak sebentar karena dimulai dari bahan mentah. Oleh sebab itu, kerajinan ini bisa mengasah kesabaran kalian agar tidak tergesa-gesa dalam menjalani suatu proses.

Melatih Konsentrasi

Proses pembuatan tembikar adalah manifestasi bentuk dari apa yang terjadi antara pikiran dengan anggota tubuh. Hal inilah yang kemudian dapat melatih konsentrasi kita. Keselarasan antara ide/pikiran dan tangan untuk membentuk model, ukuran hingga warna yang diinginkan.

Menghargai Proses

Berbagai tahapan proses yang dikerjakan tentunya selain melatih kesabaran kalian, juga akan memberi perasaan lebih menghargai proses dari tanah liat mentah menjadi suatu kerajinan yang kalian lakukan secara sungguh-sungguh. Hal ini disebabkan karena kalian mengerjakannya sendiri dan dapat menyelesaikan hal tersebut pasti akan terasa sangat puas bukan? Apalagi jika di dalamnya terjadi kendala seperti cetakannya rusak, bentuknya salah, dsb. Kalian akan sangat puas melihat hasil akhirnya deh karena jerih payah kalian terbayarkan!

Seni Terapeutik

Proses pembuatan tembikar juga merupakan terapeutik atau proses penyembuhan yang berkaitan dengan terapi, dan bisa diterapkan untuk segala usia. Hal itu lantaran saat kita memutar meja dan tanah liat, pikiran dan tubuh akan saling bersinergi dengan lingkungan.

Seni pottery juga memiliki manfaat besar terhadap kesehatan mental seseorang jika dillakukan dengan tepat. Selain itu, bermanfaat juga untuk membantu menjaga kebugaran tubuh, meningkatkan kemampuan kognitif dan keterampilan sosial yang dirasakan orang-orang yang menekuninya.


Selain menghasilkan sebuah kerajinan tangan yang estetik, ternyata banyak banget manfaat positif dari pottery ini. Gimana? Kalian tertarik gak untuk nyobain kegiatan ini?