Skip to content Skip to footer

Honest Review: NIION Friends and Family

Halo! Kali ini gue dikasih kesempatan buat honest review salah satu artikel dari koleksi terbaru brand tas asal Bandung, NIION – Friends and Family (FnF) dengan artikelnya Rachel Phone Wallet yang keren abis! Ini menjadi artikel honest review gue yang pertama nih di website DB. So, ikutin gue terus dalam mengupas tuntas artikel ini, legow! (Btw, review ini ditulis oleh seorang perempuan, jadi sesuai peruntukannya ya).


Spesifikasi

EDITION : Rachel Phone Wallet

FABRIC : Nylon

First Impression

NIION emang sudah cukup populer di kalangan industri fashion lokal, khususnya nylon bag yang bervariasi. Brand tas asal Bandung ini yang gue tau emang selalu menghadirkan produk berkualitas tinggi dengan harga yang relatif affordable. Karena gue udah tau NIION sebagai brand yang berkembang pesat dengan produk tas yang multifungsi, gue excited sewaktu mau mencoba Rachel Phone Wallet. Buat warnanya sendiri, gue dapet yang soft blue! Kebetulan, gue suka banget warnanya, karena warna favorite gue hehe. Sebagai salah satu artikel terbaru NIION dalam FnF, Rachel Phone Wallet sempet bikin gue agak ragu, karena mikir ga akan muat nih perintilan-perintilan gue kalo pergi dalam satu tas mini ini. Tapi ternyata first impression gue salah. Daripada kebanyakan basa-basi, mending kita check out detailnya & cobain langsung!

Hal pertama yang menjadi perhatian gue adalah kepraktisan dan segi fungsionalitas dari phone wallet ini. Karena memang fungsionalnya sebagai dompet, phone wallet ini terdapat 5-6 slot untuk kartu, serta 2 kompartemen besar untuk menaruh barang penting, seperti cash. Di sisi lainnya juga ada kompartemen yang tersembunyi, dan bisa dibilang lebih aman karena ada resletingnya.

Di pouch depan yang berbahan PVC ini cukup besar dan fit di smartphone masa kini. Mungkin sengaja berbahan PVC karena fungsionalnya sebagai touch screen wallet. Tapi sewaktu gue coba untuk mainin hp dari luar tas, sadly, belum berfungsi dengan baik. Awalnya gue agak skeptis melihat kantong di dalamnya cukup kecil, tapi muat buat menyimpan beberapa kartu. Gue udah coba untuk mengisi phone wallet dengan 6 kartu, 2 lipgloss, roll on perfume yang travel size, hand sanitizer kecil, dan iPhone XR di slot paling depan. Gue kira ga akan bisa untuk diresleting, tapi ternyata bisa gue resleting dengan effortless – alias ga terlalu maksa harus menekan phone wallet supaya bisa diresleting sama kedua sisinya. Yang jadi perhatian gue adalah strap-nya cukup tipis. Kalo barang bawaan lo semakin banyak dalam phone wallet itu, akan cukup berat juga menopangnya di bahu.

Tas berbahan nylon ini bisa dipakai melalui beberapa cara: dipakai sebagai selempang, satu bahu, atau sebagai dompet itu sendiri – karena strap-nya bisa dicopot. Warnanya sendiri juga udah gaperlu diragukan lagi, karena artikel-artikel NIION biasanya variatif banget soal warna –  dari yang soft, sampe “berani” pun mereka ada. Buat travelling, WFO, ke supermarket buat grocery shopping, atau nonton konser menurut gue ini handy banget.

Kalo lo adalah orang anti ribet, alias orang yang ga terlalu bawa banyak barang dalam satu tas kecil, menurut gue sangat worth it dengan lo beli Rachel Phone Wallet seharga Rp 179.000. Barang ini merupakan wallet crossbody yang tepat buat bawa essentials lo, dan cocok buat everyday use.


Nemuin phone wallet yang pas buat mengisi barang bawaan cewek emang susah-susah gampang. Walaupun first impression gue terhadap ketahanan dan fungsional phone wallet ini kurang, tapi ternyata compact banget untuk tas kecil yang bisa muat berbagai printilan gue. Kompartemen tas ini juga beragam, dan dilengkapi sama zipper, maupun clip on (gatau namanya). Jadi jangan khawatir, keamanan phone wallet ini juga terjamin. Perumpamaan “kecil-kecil cabe rawit” menurut gue cocok untuk menggambarkan phone wallet ini. Cocok juga buat lo para cowok yang bingung mau beliin apa untuk ceweknya.