Skip to content Skip to footer

Lakuin Hal Ini Biar Denim Lo Ngga Jamuran!

Kalo kalian sayang sama denim kalian, pastinya kalian ngga mau kan denim kesayangan kalian kotor, bau, apa lagi sampe menimbulkan efek jamur. Seperti yang kita semua tahu, jamur dapat tumbuh di banyak bagian rumah dan biasanya jamur yang muncul senang tumbuh di tempat-tempat yang lembab. Salah satu contohnya di dalam lemari pakaian yang tertutup rapat dan minim udara.

via: pinterest

Perkembangbiakan jamur pada pakaian juga terbilang cepat, apabila dibiarkan, maka seluruh pakaian kalian yang ada di dalam lemari bisa terpapar oleh jamur. Ngga cuma itu, jamur pada pakaian juga lebih mudah muncul jika kalian punya kebiasaan menyimpan baju basah dan kotor di keranjang cucian terlalu lama. Nah karena fenomena ini juga sering terjadi dan kita jumpai di kalangan denimheads, untuk itu kami akan ngasih tips ke kalian biar denim lo ngga jamuran!

Sebenarnya denim yang terpapar oleh jamur bukanlah hal yang baru bagi kalangan denimheads, foto di atas merupakan kondisi celana denim milik salah seorang denimheads asal Malaysia yang mengalami hal serupa. Bagi orang awam fenomena di atas dianggap menjijikan bahkan sering kali dianggap musibah yang serius. Untuk itu jika kalian ngga pengen mengalami hal yang sama seperti diatas, simak ulasan kami di bawah ya!

Pertama, jangan pernah melipat denim kesayangan lo ke dalam lemari!

via: pinterest

Saran ini gue tujukkan khusus buat kalian yang memilih raw denim untuk menemani aktivitas sehari-hari tanpa melakukan pencucian dalam kurun waktu yang lama. Dengan melipat jeans dan memasukannya ke dalam lemari, denim kalian akan menimbulkan lipatan baru yang tidak diinginkan dan denim kalian akan terasa lebih cepat lembab dan bau.

Kedua, gantung denim lo di tempat yang punya sirkulasi udara baik!

via: pinterest

Sehabis dipakai, usahakan denim kalian disimpan dengan cara digantung di tempat yang memiliki sirkulasi udara yang baik (semi outdoor lebih disarankan), jangan lupa menggunakan hanger dan diberi jarak antara denim satu dengan yang lain. Hal ini berguna agar terciptanya sirkulasi udara yang masuk dan keluar dengan baik, sehingga jeans selalu dalam kondisi yang kering dan tidak lembab.

Ketiga, sesekali jemur jeans lo di bawah terik sinar matahari!

via: pinterest

Banyak mitos mengatakan bahwa denim tidak boleh dijemur di bawah terik sinar matahari langsung, selain dapat merusak warna pada denim juga bikin serat kain denim cepet tepo atau merubai. Padahal, jika dilakukan dengan baik dan benar hal ini bisa membantu denim kalian agar terhindar dari bau dan jamur. Apalagi kalau kalian malas mencuci denim dengan harapan mengejar contrast fades, sebaiknya lakukan penjemuran denim di bawah terik sinar matahari secara berkala, dalam catatan waktu penjemuran sekitar 30 sampai 40 menit. Proses ini bisa kalian lakukan dengan cara membalik denim kalian “inside-out jeans” atau tidak sekalipun menurut kami ngga masalah. Dengan bantuan sinar matahari, denim kalian akan terasa sedikit lebih renyah dan tidak terlalu lembab seperti kondisi sebelumnya.

Keempat, segera lakukan pencucian denim lo jika sudah terpapar oleh jamur!

Jika nasi sudah menjadi bubur, tidak ada alasan apa pun untuk mencuci denim kalian yang sudah terpapar oleh jamur. Dalam proses pencucian, kalian bebas menggunakan metode pencucian yang ingin kalian pilih, pencucian manual alias handwash atau mencuci menggunakan mesin alias machine wash. Yang terpenting adalah denim harus terkena air dan ditergent secara menyeluruh dan pastikan kembali pada bagian yang terpapar oleh jamur harus benar-benar bersih. Silahkan cek foto di atas dan perhatikan secara seksama kondisi before dan afternya, semoga bermanfaat sob!