Skip to content Skip to footer

YAS: Yang Aku Suka vol.10 bersama Direz

YAS atau Yang Aku Suka merupakan kolom artikel yang berisi tentang barang-barang favorit dari orang-orang di sekitar kami. Pada segmen YAS kali ini, kami akan mengulas barang kesukaan sosok yang udah gak lagi asing untuk kita semua yaitu mimin Direz! Sebagai mimin DB dan founder Bluesville, tentunya menarik nih untuk kita simak bareng-bareng. Sung aja kita pantengin kali yee

Kita mulai dari old items dulu ya, baru setelah itu kita bahas new items dari mimin.


Old Items

Yang pertama, ada sepatu Common Project Achilles yang mimin Direz beli dari temannya. Alasan mimin Direz suka sepatu ini adalah karena kualitasnya ngga perlu diraguin lagi sih, terbukti karena sepatu ini sudah menemani Direz ‘bertempur’ sejak 2012 loh!

Lanjut, ada jaket outdoor casual Woolrich Woolen Mills era Daiki Suzuki. Jaket ini didapat ketika mimin Direz lagi di Belanda, dan kebetulan harganya miring banget sob. Makanya langsung disikat dan akhirnya jadi barang favorit. Stildil gan!

Untuk barang ketiga ada jam Steinhart Ocean. Jam ini merupakan simbol komitmen ketika mimin Direz memutusukan untuk serius ngejalanin Darahkubiru dan Bluesville. Yang doi suka dari jam ini adalah warna hitamnya yang cool, dan bisa jadi jam harian juga.

Nah selanjutnya, karena mimin Direz hobi motret, doi punya kamera Fuji Digital X100 generasi pertama yang jadi temen ketika hunting foto. Looks-nya yang vintage banget dan kualitas gambar yang masih oke bikin kamera ini terasa spesial buat mimin Direz.

New Items

Kenyamanan sepatu adalah hal yang esensial buat Direz. Makanya doi milih Asics Protoblast x Andersson Bell sebagai sepatu andalannya. Soal kenyaman, menurut mimin Direz sih sepatu ini ga ada yang ngalahin sob. Nyaman banget! Paling enak dipake di antara sepatu mimin Direz yang lain.

Next, Direz akhirnya berhasil menemukan jaket putih idamannya dalam Facetasm Jacket! Selain karena kesukaan Direz terhadap brand Facetasm, kebetulan doi lagi nyari jaket berwarna putih yang sesuai seleranya dan ngga keliatan kaya lagi pake lab coat, dan akhirnya dapet!

Direz sempat melakukan durability testing untuk tees Bluesville. Nah, setelah melakukan pengujian selama 5 tahun, ternyata t-shirt tersebut masih dalam kondisi bagus. Akhirnya Direz merilis t-shirt Bluesville baru berdasarkan hasil test t-shirt sebelumnya, dan menjadi salah satu barang favoritnya dia!

Lanjut ke soal wewangian, kebetulan Direz lagi nyari parfum yang base-nya vanilla. Akhirnya doi menemukan parfum Serge Lutens Datura Noir. Wanginya yang unik dan gak pasaran bikin Direz suka banget sama parfum ini.

Untuk barang terakhir, karena belakangan ini kegiatan outdoor lagi ngetren, Direz akhirnya membeli kursi portable dari Naturhike. Selain cocok untuk dibawa ketika berkegiatan outdoor, kursi ini juga cocok untuk sekadar bersantai dirumah.


Nah itu dia barang-barang favorit dari mimin Direz. Jangan lupa cek artikel YAS volume sebelumnya ya!