Skip to content Skip to footer

Cengkerama dengan tenant Wall Of Fades 2011

Melanjutkan bincang-bincang kami dengan para pengunjung Wall Of Fades 2011, kami juga mencoba bercengkerama dengan para tenant yang mengisi market Wall Of Fades 2011. Kami mencoba menanyakan bagaimana hubungan Wall Of Fades dengan brand mereka serta bagaimana pendapat mereka mengenai brand lokal dan perkembangannya. Mari kita simak apa yang para tenant Wall Of Fades 2011 katakan mengenai hal-hal tersebut.

Voyej

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Lucas: Sangat erat ya. Karena kita memulai brand ini basically karena ada tren denim ini. Karena kan kerajinan kulit itu ga jauh-jauh dari dunia jeans jaman dulu, mereka ga terlepas dari produk-produk kulit seperti sepatu kulit, belt dan produk kulit lainnya yang terkenal durable.

Produk andalan brand anda?

Lucas: Sebenernya masih yang Vessel Americana, yang pake vegetable tan. Tahun ini kita punya yang spesial, yang pertama itu desain baru dari kita yaitu Klipper dengan kulit dari Hermann Oak. Terus di WOF ini kita juga exclusive launch produk dengan Horween Shell Cordovan.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Lucas: Mencoba untuk ga subjektif, tapi menurut gw, Oldblue yang paling keren karena menurut gw Oldblue punya branding dan sisi edukatif yang bagus banget.

Rivan dari ZEVIN

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Rivan: Jadi waktu awal-awal kita bikin brand, kita nyari market yang paling cocok sama konsep kita dan ternyata seiring dengan riset kita, kita nemuin kalo komunitas denim biasanya suka sepatu dan yang suka sepatu biasanya suka denim. Jadi hubungannya cukup erat antara sepatu dengan jeans.

Produk andalan brand anda?

Rivan: Sampai saat ini yang masih jadi andalan itu produk dari SS 2011 yaitu Work Moc yang udah ga kita restock lagi walaupun peminat masih cukup banyak. Yang kedua itu produk Anniversary kita. Selain itu kita juga pengen Longwing kita jadi produk andalan kita ke depannya.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Rivan: Jujur aja sih gw suka Oldblue, karena menurut gw konsepnya bagus dan brandingnya bagus dan kental banget sama komunitas denim.

Lighthouse

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Panca: Wall Of Fades kan membawa kultur denim yang ga jauh-jauh dari vintage, koboi dan workwear, nah tema dari Lighthouse ini adalah workwear. Jadi hubungan WOF dan brand kita sangat erat.

Produk andalan brand anda?

Panca: Sekarang yang jadi produk andalan kita adalah kemeja dengan fabric yang kita sebut “lighthouse stripe” yang emang kita pesan sesuai dengan warna logo kita. Bahan ini hand loom dari Jepang dan stoknya terbatas.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Panca: Oldblue, karena menurut kita Oldblue punya karakter yang kuat dan berani mengambil sisi lain dari jeans yang belom didalami oleh merek lain.

ESRE

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Dandy: Kuat banget. Gw kebetulan dateng ke semua Wall Of Fades dan menurut gw perkembangannya cukup pesat dan cukup mengedukasi market di Indonesia. Menurut gw, jeans bisa jadi salah satu tren yang ga akan mati dan WOF sendiri juga ikut mengedukasi pasar mengenai jeans.

Produk andalan brand anda?

Dandy: Produk andalan kita adalah satu jeans kita yang pakai bahan dari Kaihara, cuman yang sekarang paling dicari itu produk work pantsnya. Karena kita nyediain berbagai macam pilihan untuk work pantsnya mulai dari cotton duck, navy blue, khaki, dark brown dan grey.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Dandy: PRACT yang lagi gw develop. Kalo untuk sekarang yang gw suka dari segi konstruksinya itu Akaime karena udah mendekati konstruksi japanese denim. Kalo dari segi branding gw suka Oldblue.

Biman dari Reverts

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Biman: Gw launch brand gw pertama kali di WOF 2010 jadi gw merasa bangga bisa diterima di komunitas INDIGO dan denim Indonesia.

Produk andalan brand anda?

Biman: Kita lagi launch Arbre Season yang make 14oz japanese denim dan pocket liningnya kita celup sendiri dengan 5 warna alam yang berbeda. Untuk season ini kita ga pake organic denim tapi kita masih berusaha untuk tetap pada konsep eco-friendly dengan memakai warna alam untuk pocket liningnya.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Biman: Oldblue, karena menurut gw bahan yang dipakenya mantap.

Eduardus dari Elhaus

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Eduardus: Karena produk utama kita sebenarnya adalah denim, maka kita ada disini untuk saling mendukung komunitas dan brand karena menurut kita hubungan ini saling menguntungkan karena kita nyoba untuk mendukung komunitas dan kita juga merasa didukung oleh komunitas.

Produk andalan brand anda?

Eduardus: Kita ada 3 kemeja baru yang semuanya dibuat dengan konstruksi single needle dan detailnya juga termasuk detail yang paling susah yang kita buat selama ini. Sebenernya base designnya workwear tapi kita coba gabungin dengan unsur dress shirt tapi tetep fungsi utamanya workshirt tetep ada.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Eduardus: PMP, karena PMP itu salah satu pelopor denim lokal dan developmentnya bagus banget.

Ryan dari Akaime

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Bagus banget sih, karena menurut gw WOF itu ngebantu brand-brand lokal yang baru berkembang supaya lebih eksis. Dari segi awareness, gw ngerasa kalo WOF itu bener-bener sarana buat brand lokal untuk ningkatin brand awarenessnya di Indonesia, bahkan internasional.

Produk andalan brand anda?

Sekarang kita ada produk dengan brown weft dan black denim. Dua-duanya cuttingnya slim fit.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Oldblue, karena mereka jauh lebih fokus dan dedikasinya tinggi terhadap jeansnya.

Yaya dan Randy dari Oldblue Co

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Yaya: Menurut gw hubungannya kaya simbiosis mutualisme, karena dengan WOF kita dapet brand awarenessnya dan brand-brand lokal juga turut bikin WOF makin berkembang.

Randy: Kita juga dapet kesempatan untuk ketemu langsung sama brand-brand lain atau sama distributor lainnya.

Produk andalan brand anda?

Yaya: Ada 2 artikel baru yaitu hand overdyed denim dan heavy weight denim. Alesan kita ngeluarin artikel heavyweight itu karena kita pengen ngebuktiin bahwa orang Indonesia mampu bikin jeans yang berat, sekalian ngebuktiin kalo talenta pekerja di Indonesia ga kalah sama di luar. Kalo untuk yang hand overdyed, ini sebenernya proyek eksperimen kita aja karena kita penasaran gimana sih kalo jeans dengan bahan sintetik dicelup dengan natural indigo.

Randy: Kebetulan respon orang-orang juga bagus terhadap artikel hand overdyed kita, dan mungkin kita bakal terus nyoba eksperimen dan main-main dengan pewarna alami lainnya.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Yaya: Seperti yang pernah gw bilang, menurut gw Elhaus, karena mereka konsepnya jelas dan dia stay true dari awal sampai sekarang.

Randy: Menurut gw juga Elhaus, karena mereka tetep konsisten dengan konsep mereka.

HenHen dari PMP

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

WOF adalah barometer untuk brand denim lokal, karena WOF sudah melakukan kurasi untuk brand denim lokal yg sudah memenuhi standard untuk diangkat ke public.

Produk andalan brand anda?

Tentu saja produk kolaborasi PMP Overalls x DarahkuBiru x INDIGO.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Elhaus, karena mereka berani dan bisa dibilang sekarang ini adalah trensetter. Oldblue juga menarik.

Mommo Company

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Mosa: WoF kmaren tentunya udah secara langsung mengenalkan brand-brand peserta WOF kepada masyarakat dan juga satu wadah pastinya untuk mengedukasi kita semua tentang seberapa spesialnya denim/jeans mulai dari pengerjaannya sampai dengan tahap finishingnya. Selain itu acara seperti ini secara pribadi juga jadi satu motivasi untuk brand Mommo sendiri untuk terus melakukan improvement kearah yang lebih baik kedepannya. Kita senang bgt bisa berpartisipasi di WOF 2011 dan berharap kedepannya WOF akan tetap ada dan lebih baik tentunya.

Produk andalan brand anda?

Mosa: Produk andalan gw sampai saat ini Lot#502 dan yang baru release itu collab boots santalum d’artisan for mommo. foto dan detailnya very very soon di post

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Mosa: Lokal brand favourite gw Old Blue Co dan Bluesville, gw suka banget sama RnD kedua brand tersebut. Kreatif, berkarakter dan berbeda dengan yang lain.

Mischief

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Dede: Hubungan Mischief dengan WOF itu seperti sebuah persaudaraan atau “Brotherhood” di dunia perdeniman lokal. Mungkin klo ga ada WOF, Mischief ga akan bisa seperti sekarang. WOF banyak ngebantu brand denim lokal termasuk Mischief untuk bisa besar seperti saat ini. Layaknya sebuah persaudaraan, kita (Mischief) juga akan salalu berusaha mensupport apa yg dilakukan WOF dalam memajukan industri perdeniman lokal. Godspeed WOF

Produk andalan brand anda?

Dede: Produk andalan dari Mischief denim itu semua jeans kita. Karena penjualan tiap tipe dari produk kita merata.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Dede: Brand denim lokal favorit gue itu Massa jeans. Sayang banget Massa ga ada di WOF.

Alter Cotton

Menurut anda, bagaimana hubungan WOF dengan brand anda?

Oxa: WOF tahun ini menurut gw konsepnya lebih bagus dan lebih rame dari sebelumnya. Menurut gw WOF bagus banget buat brand lokal yang ada untuk berkembang. Menurut pengalaman gw, setelah WOF ini, permintaan cenderung meningkat.

Brand jeans lokal yang menurut anda menarik dan menonjol?

Oxa: Elhaus.

Leave a comment