Skip to content Skip to footer

Honest Review: Stitchingbystitch – Pewter Cordu Blazer

Selamat datang di segmen Honest Review!

Untuk mengawali ulasan perdana di tahun ini, kebetulan gue berkesempatan untuk nyobain satu produk dari Stitchingbystitch yang sempet dibahas beberapa hari lalu. Produk yang akan diulas di segmen kali ini adalah Pewter Cordu Blazer yang hadir dengan siluet yang menarik dan ambisius sebagai koleksi debut mereka!

Penasaran gimana impresi gue menggunakan produk ini selama beberapa hari ke belakang? Sung simak ulasannya!


Overview

Stitchingbystitch memberi label produk ini sebagai blazer dengan panjang lengan 3/4 yang diberi sentuhan eksperimental sedemikian rupa. Kalo gue perhatiin, produk ini cukup mengingatkan gue dengan Vagabond Jacket dari Elhaus (special shoutout!). Secara estetika, produk ini memiliki desain yang unik, membuatnya versatile untuk penggunaan daily dan dijadikan bahan eksperimen styling kalian. Hal ini sejalan dengan value yang dijunjung mereka, yang mengedepankan soal kreativitas, eksperimen, serta experience!

Details

Gak banyak detail yang bisa dibahas di produk ini. Yang menjadi highlight adalah penggunaan bahan corduroy berwarna charcoal ciamik yang cukup tebal membuat nyaman saat digunakan di Jakarta. Panjang lengan yang hanya 3/4 membuat mobilitas menjadi sangat leluasa walaupun preferensi gue lebih suka dengan panjang full atau normal. Yang menjadi catatan gue adalah desain kantong yang bersinggungan walaupun secara estetika cukup menarik, namun secara fungsional gue kurang merasakan apa yang mau disampaikan dari desain seperti ini. Selain itu, kualitas velcro strap yang dipakai juga cenderung ngga spesial dan masih dapat dijumpai jahitan yang kurang rapi. Oh iya, di jaket ini ada kantong di bagian dalam yang cukup roomy dan gue suka.

Impression

Kesan yang gue dapat setelah menggunakannya selama beberapa hari adalah terlihat kalo mereka sangat serius untuk mengembangkan jaket ini. Untuk fitting-nya sendiri produk ini sangat nyaman dan memudahkan mobilitas. Sebagai catatan, gue menggunakan size L dan mendapatkan siluet yang sekilas tampak boxy dengan proporsi yang pas. Cocok banget untuk dijadiin daily wear kalian tanpa perlu pikir panjang!

Conclusion

Dibanderol dengan harga IDR 450.000, produk perkenalan dari Stitchingbystitch ini mempunyai potensi untuk berbicara banyak di era tren fashion yang dinamis seperti sekarang. Tentunya, hal itu bisa dicapai dengan pengembangan dan perbaikan di hal yang udah gue singgung di atas karena every detail matters.

Bagi yang tertarik dengan produk ini, kalian bisa dapatkan di sini ya!


Sampai bertemu di ulasan selanjutnya!