Skip to content Skip to footer

Styling Pake Sepatu Putih? Siapa Takut!

Sepatu berwarna putih bisa dibilang merupakan sebuah barang basic yang dimiliki semua orang. Sebagai warna netral, tentunya sepatu warna putih masuk ke segala style dan pakaian. Walaupun simple, terbukti sepatu berwarna putih dapat memberikan sentuhan clean yang dapat elevate ur style di berbagai occasion.

Pada artikel kali ini, kami ingin memberikan beberapa inspirasi untuk kalian para pecinta OOTD menggunakan sepatu berwarna putih, cek dis out!


Shade of Blue

Style pertama kalian yang suka eksplorasi gaya yaitu memadukan gaya sartorial seperti foto di atas dipadukan dengan celana jeans ala City Boy Jepang nih! Style yang memadukan unsur rapi dan santai ini cocok banget untuk kalian ingin tampil beda di tongkrongan!

Earthy Tone

Style kedua menggunakan sepatu keluaran Adidas, yaitu dari seri Stan Smith. Sepatu ikonik dari Adidas ini memiliki desain yang minimalis dengan dibumbui aksen warna di bagian heel dari sepatu ini. Sepatu ini cocok dipadukan dengan style yang memiliki unsur earthy tone seperti foto di atas!

DBook Style

Style terakhir pada artikel ini kalian bisa mencontek gayanya Devin Booker nih, yang baru-baru ini berkolaborasi dengan Converse yang mengusung siluet 70s. Beberapa waktu lalu kami sempat membahas produk kolaborasi ini dan stylenya Devin Booker, coba deh dicek!


Coba kira-kira kalian penggemar dari style nomer berapa nih?